Pengaruh Pertumbuhan Penjualan Dan Struktur Aktiva Terhadap Struktur Modal Pada Perusahaan Sektor Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

Sri Rezeki Heffi Diansyah Nasution, Suriana Suriana, Widia Wardani

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruhnya Pertumbuhan Penjualan dan Struktur Aktiva Terhadap Struktur Modal Pada Perusahaan Sektor Makanan dan Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan beberapa uji yakni reliability analysis, uji penyimpangan asumsi klasik dan regression linier. Berdasarkan hasil regresi data sekunder yang diolah dengan menggunakan SPSS 20, diperoleh persamaan regresi linier berganda sebagai berikut: Y = 3,573 + 0,216X1 - 0,289X2. Secara parsial, variabel pertumbuhan penjualan (X1) memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap struktur modal, terbukti dari nilai thitung > ttabel (5,937 > 2,026). Variabel struktur aktiva (X2) memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap struktur modal, terbukti dari nilai thitung > ttabel (0,703 < 2,026). Secara simultan, variabel pertumbuhan penjualan (X1) dan struktur aktiva (X2) memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap struktur modal. Artinya hipotesis pada penelitian ini diterima, terbukti dari nilai Fhitung > Ftabel (18,423 > 2,84). Dari kesimpulan di atas, penulis memberikan saran bahwa dalam pengambilan keputusan investasi terutama tekait penggunaan struktur modal perusahaan diharapkan untuk memperhatikan pertumbuhan penjualan dan struktur aktiva karena kedua variabel ini memberikan kontribusi yang signifikan terhadap struktur modal.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.30743/jekkp.v6i1.9574

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Sri Rezeki Heffi Diansyah Nasution, Suriana Suriana, Widia Wardani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

JEKKP (Jurnal Ekonomi Keuangan dan Kebijakan Publik (jekkp)
Fakultas Ekonomi Universitas Islam Sumatera Utara
Jl. Sisingamangaraja, Teladan-Medan Indonesia 20217 
Telp. (061) 7869880 | fax. (061) 7869880
Email: admin.jekkp@fe.uisu.ac.id