Respon Produksi Tanaman Padi (Oryza sativa L) Terhadap Pengaruh Lama Perendaman dan Kedalaman Tanam Benih

Indra Gunawan, Rahmi Dwi Handayani Rambe, Nurhayati Nurhayati

Abstract


Penelitian ini dilaksanakan di Rumah Kaca Fakultas Pertanian Universitas Islam Sumatera Utara, Jalan Karya Wisata, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan. Ketinggian tempat ± 25 mdpl dengan topografi datar. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan Maret sampai dengan Bulan Mei 2022. Penelitian ini bertujuan untuk Untuk mengetahui pengaruh lama perendaman dan kedalaman tanam benih terhadap pertumbuhan bibit tanaman padi. Penelitian ini menggunakan model Rancangan Acak Lengkap (RAL) faktorial dengan 2 faktor perlakuan, faktor pertama yaitu lama perendaman benih dengan 4 taraf perlakuan yaitu R0 = kontrol, R1 = 12 jam, R2 = 24 jam dan R3 = 36 jam. Faktor kedua yaitu kedalaman tanam benih dengan 4 taraf perlakuan, yaitu : D0 = tanpa kedalaman tanam, D1 = 1 cm, D2 = 2 cm dan D3 = 3 cm. Parameter yang diamati adalah laju asimilasi bersih, laju pertumbuhan tanaman, bobot segar akar, bobot segar tajuk dan rasio tajuk akar.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa lama perendaman benih berpengaruh nyata terhadap bobot segar akar dan bobot segar tajuk, namun tidak berpengaruh nyata terhadap laju asimilasi bersih, laju tumbuh relatif dan rasio tajuk akar. Kedalaman tanam benih berpengaruh nyata terhadap seluruh parameter yang diuji. Interaksi antara lama perendaman benih dan kedalaman tanam benih tidak berpengaruh nyata terhadap seluruh parameter yang diamati

Full Text:

PDF

References


Afriani, M, Effendi, A, Murniati & Yoseva, S. 2021, 'Pengaruh bakteri pelarut fosfat (BPF) dan pupuk fosfor terhadap pertumbuhan tanaman padi sawah (Oryza sativa L.) yang ditanam secara SRI modifikasi', Agritrop : Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian (Journal of Agricultural Science), vol.19, no.2, hlm. 84–98.

Ashari, S. 2006. Hortikultura Aspek Budidaya. UI press. Jakarta. 490 pp.

Dani, N.K. 1989. Studi Tentang Perbedaan Antara Berat Biji Sebelum dan Sesudah Berkecambah Pada Biji Jagung (Zea mays L). Skripsi Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Udayana. Singaraja.

Dartius, 2005. Analisa Pertumbuhan Tanaman. Fakultas Pertanian USU. Medan

Fatchullah, D. 2016. Pengaruh Jarak Tanam dan Kedalaman terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanam Kentang (Solanum tuberosum L) Generasi 2 Varietas Granola. Prosiding Seminar Nasional : 95-105. Balai Penlitian Tanaman Sayuran. embang.

Fitriani, AN, Amri, Y, Bahri, S & Nadilla, F 2021, 'Pengaruh bioinvigorasi benih dan biofungisida dari Ganoderma sp. untuk meningkatkan ketahanan dan mutu benih padi gogo', Jurnal Agrotek Tropika, vol. 9, no. 2, hlm. 345–355.

Gumelar, A.I. 2015. Pengaruh Kombinasi Larutan Perendaman dan Lama Penyimpanan Terhadap Viabilitas, Vigor dan Dormansi Benih Padi Hibrida Kultivar SL-8. Jurnal Agrorektan, Vol.2(2): Hlm. 125-135. Universitas Subang.

Gunawan, F 2018, 'Pengaruh penggunaan faktor produksi terhadap produksi padi di Desa Barugae Kabupaten Bone', Jurnal Penelitian Pertanian,hlm. 1–15

Hadirochmat, N. 2004. Karakteristika efisiensi kompetisi gulma dengan tanaman pada sistem tumpangsari kedelai-jagung dan kedelai-padi gogo. Jurnal Stigma. Vulume XII No. 5 hal. 559-564. Edisi khusus, Oktober 2004.

Ibrahim. 2019. Teknik Budidaya Tanaman Padi Pandan Putri. Komunikasi Pribadi. Warungkondang, Cianjur.

Kristanto, BA, Suharyono, E & Saparto 2022, 'Perbedaan pendapatan usahatani penangkaran benih padi Varietas Inpari 32 HDB Dengan Ciherang di Banyutowo Kendal', Jurnal Pertanian Agros, vol.24, no.1, hlm. 159–67

Lubis, YA, Riniarti, M, & Bintoro, A 2016, 'Pengaruh lama waktu perendaman dengan air terhadap daya berkecambah trembesi (Samanea saman)', Jurnal Sylva Lestari, vol.15, no. 2, hlm. 1–23.

Mubarok, A, Mutakin, J & Fajarfika, R 2021, 'Pengaruh konsentrasi giberelin (GA3) dan lama perendaman dalam meningatkan perkecambahan benih padi (Oryza sativa L.) Varietas Ciherang (Kadaluarsa)', JAGROS : Jurnal Agroteknologi dan Sains (Journal of Agrotechnology Science), vol.5, no.2, hlm. 363-376.

Nurdin, S. 2008. Komoditas Jagung Sebagai Sumber Daya Non Migas. Fakultas Pertanian Universits Hasanudin. Makasar

Puspitasari, EY 2021, 'Efektivitas jenis larutan dan lama perendaman terhadap pematahan dormansi benih padi (Oryza sativa L.) Varietas Inpari 32', Tugas Akhir, Jurusan Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Jember, Jember

Saleh, S M. 2004. Pematahan dormansi benih aren secara fisik pada berbagai lama ekstraksi buah. Agrosains 6 : 78-83

Santoso, B B dan S. Purwoko B. 2008. Pertumbuhan Bibit Tanaman Jarak Pagar (Jatropha curcas L.) pada Berbagai Kedalaman dan Posisi Tanam Benih. Bul. Agron. 36 (1) : 70-77.

Sari, W, Ramli dan Yasin, YM 2018, 'Respon pertumbuhan bibit padi pandanwangi (Oryza sativa L. aromatic) terhadap lama perendaman dan konsentrasi Rizobakteria Pemacu Pertumbuhan Tanaman (RPPT).” Agroscience (Agsci), vol. 8, no. 2, hlm.146-159.

Tamba, MF, Maharani, E & Edwina, S 2017, 'Analisis pendapatan usahatani padi sawah dengan metode SRI (System of Rice Intensification)', vol.13, no. 2, hlm.11–22




DOI: https://doi.org/10.30743/agr.v11i3.8913

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Ilmu Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Islam Sumatera Utara, Medan.

Program Studi Agroteknologi - Universitas Islam Sumatera Utara
Website : http://jurnal.uisu.ac.id/index.php/agriland/index
Email :agriland@fp.uisu.ac.id

Creative Commons License
InfoAgriland : Jurnal Ilmu Pertanian is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License