Penerapan Elektronik Lembar Kerja Peserta Didik (E-LKPD) Berbasis Liveworksheets Terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa SMA Negeri 3 Langsa

Chelsea Ruth, Elfrida Elfrida, Ekariana S Pandia

Abstract


Tuntutan global menuntut dunia pendidikan untuk selalu menyesuaikan perkembangan teknologi. Hadirnya konsep e-learning ditengah-tengah pendidikan belum seutuhnya dimanfaatkan pendidik sebagai salah satu referensi dalam membantu proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besar hasil belajar biologi siswa SMA Negeri 3 Langsa yang diajarkan dengan menerapkan E-LKPD berbasis liveworksheets; serta pengaruh penerapan Elektronik Lembar Kerja Peserta Didik (E-LKPD) berbasis liveworksheets terhadap hasil belajar biologi siswa SMA Negeri 3 Langsa. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X IPA SMA Negeri 3 Langsa sebanyak 288 siswa yang terdiri dari 8 kelas. Sampel penelitian ini diambil dengan teknik simple random sampling sebanyak 1 kelas, yaitu X IPA 1 dengan jumlah 36 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah pretest dan posttest dengan jumlah 20 soal bentuk pilihan ganda yang telah diuji validitas dan reliabilitas. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa besar hasil belajar biologi siswa SMA Negeri 3 Langsa dengan penerapan E-LKPD berbasis liveworksheets memiliki skor rata-rata/mean sebesar 75,3 yang termasuk kedalam kriteria cukup baik; serta terdapat pengaruh penerapan E-LKPD berbasis liveworksheets terhadap hasil belajar biologi siswa SMA Negeri 3 Langsa hal ini dilihat dari pengujian hipotesis diperoleh data nilai thitung > dari ttabel, yaitu 16,29 > 1,691 sehingga Ho ditolak dan Ha diterima.

Keywords


E-LKPD, Liveworksheets, Hasil Belajar

Full Text:

PDF

References


Aisiyah, Y. D. P., Dewi, E. R. S., & Rahayu P. 2017. Penerapan E-Learning Berbasis Edmodo Pada Materi Sistem Koordinasi Untuk Meningkatkan Motivasi Dan Hasil Belajar Siswa. Seminar Nasional Sains & Entrepreneurship IV: 652–659.

Arisandi, S. N. (2022). Penggunaan Media Pembelajaran Liveworksheets Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Kimia Pada Materi Konsep Mol. In Jurnal Inovasi Pendidikan Menengah 2 (3): 306-316

Hurrahma, M., & Sylvia, I. (2022). Efektivitas E-Lkpd Berbasis Liveworksheet Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Sosiologi Peserta Didik Di Kelas XI IPS SMA N 5 Padang. Jurnal Sikola: Jurnal Kajian Pendidikan Dan Pembelajaran, 4(1), 14–22.

Lestari Bunga, A. (2022). Pengembangan Media Pembelajaran Lembar Kerja Peserta Didik Elektronik (E-Lkpd) Berbasis Web Liveworksheets Di SMAN 5 Metro. Prosiding SNPE FKIP Universitas Muhammadiyah Metro 1(1): 39–50.

Prabowo, A. (2021). Penggunaan Liveworksheet Dengan Aplikasi Berbasis Web Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik. Jurnal Pendidikan Dan Teknologi Indonesia 1(10): 383–388.

Rahmah, S. (2018). Pengaruh Penggunaan Bahan Ajar Berbasis Teknologi Informasi Dan Komunikasi Terhadap Hasil Belajar Akidah Akhlak Peserta Didik Di Man Wajo. Skripsi. Makassar: Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.




DOI: https://doi.org/10.30743/best.v6i2.7210

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

 

 

https://scholar.google.co.id/citations?user=kvKzX3QAAAAJ&hl=id&authuser=4

Best Journal (Biology Education, Sains and Technology)

Program Studi Pendidikan Biologi, FKIP - Universitas Islam Sumatera Utara
Kampus Induk UISU Jl. Sisingamangaraja XII Teladan, Medan

Creative Commons License