Analisis Sistem Pengolahan Limbah Medis Di RSUD Sipirok Tahun 2023

Syahlis Irwandi, Saiful Batubara

Abstract


Rumah Sakit merupakan salah satu unit pelayanan kesehatan yang dalam kegiatannya menghasilkan limbah medis padat. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan telah memiliki incinerator untuk mengelola limbah medis padat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana proses pengelolaan limbah medis padat di RSUD Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan dan apakah sudah sesuai dengan Permenkes RI No. 18 Tahun 2020. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dengan rancangan studi kasus. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Adapun yang menjadi obyek penelitian ini diantaranya Direktur Rumah Sakit, staff kesehatan lingkungan dan cleaning service RSUD Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan. Instrumen penelitian menggunakan pedoman wawancara,alat perekam gambar dan alat perekam suara. Teknik analisis data kualitatif menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Proses pengelolaan limbah medis padat Rumah Sakit yang menurut ketentuan harus menggunakan incinerator yang mempunyai kapasitas memusnahkan limbah infeksius, RSUD Sipirok masih melakukan penanganan akhir limbah medis padat dengan melakukan pembakaran di dalam tong berdiameter 40 cm dan tidak menggunakan incinerator. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pengelolaan limbah medis padat pada RSUD Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan dapat dikatakan belum sesuai dengan pengelolaan limbah medis menurut Permenkes RI No. 18 Tahun 2020. Saran yang diberikan kepada RSUD Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan memperbaiki pengelolaan limbah medis padat dan non medis, untuk kesehatan lingkungan dan masyarakat sekitar Rumah Sakit

Keywords


Incinerator; Limbah Medis Padat; Rumah Sakit

Full Text:

PDF

References


Milos Nedved, dkk, 1991, Dasar-Dasar Keselamatan Kerja Bidang Kimia dan Pengendalian Bahaya Besar, Jakarta: International Labour Organization

Moleong, L.J. 2007, Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung: Remaja Rosdakarya.

Nadia paramita, 2007, Evaluasi Pengelolaan Sampah Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto. Jurnal Presipitasi Volume 2, No. 1, Maret 2007, hlm. 51-55.

Notoatmodjo, 2002, Metodologi Penelitian Kesehatan, Jakarta: Rineka Cipta.

Pruss.A, 2005, Pengelolaan Aman Limbah Layanan Kesehatan, Cetakan I, Jakarta: Penerbit EGC.

Sarwono. 2006. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Sarwanto, Setyo, 2009, Limbah Rumah Sakit Belum Dikelola Dengan Baik. Jakarta: UI.

Sugiyono, 2009. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sulastomo, 2000, Manajemen Kesehatan, Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Suma’mur, 1996, Higiene Perusahaan dan Kesehatan Kerja. Jakarta: Gunung Agung.

Suryati, dkk, 2009, Evaluasi Pengolahan Limbah Cair di RSU Cut Meutia Kota Lhokseumawe. Jurnal Kedokteran Nusantara, Volume 42, No. 1, Maret 2009, hlm. 41-47.

Trihono. (2005). ARRIMES: Manajemen Puskesmas Berbasis Paradigma Sehat. Jakarta: CV. Sagung Seto.

Wiku Adisasmito, 2008, Audit Lingkungan Rumah Sakit, Jakarta: Rajawali .

Alfa Maula Zulfa, 2011, Pengelolaan Limbah Cair di Rumah Sakit Islam Sunan Kudus. Skripsi: Universitas Negeri Semarang.

Anies, 2006. Manajemen Berbasis Lingkungan Solusi mencegah dan Menanggulangi Penyakit Menular, Elex Media Komputendo, Jakarta

Budiman Chandra, 2007, Pengantar Kesehatan Lingkungan, Jakarta: EGC. Depkes RI, 1992.

Hapsari, 2010, Analisis Pengelolaan Sampah dengan Pendekatan Sistem di RSUD dr. Moewardi Surakarta. Tesis: Universitas Diponegoro Semarang

Heruna Tanty, 2003, Proses Pengolahan Limbah Rumah Sakit "Harapan Kita" Jakarta. Jurnal INASEA, Volume 4, No. 2, Oktober 2003, hlm. 85-93

Indar Yuliyati, 2011, Profil Pengetahuan dan Praktek Pengelolaan Sampah Non Medis pada Petugas Kebersihan di RSUD Tidar Kota Magelang. Skripsi: Universitas Negeri Semarang.




DOI: https://doi.org/10.30743/best.v6i2.8126

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

 

 

https://scholar.google.co.id/citations?user=kvKzX3QAAAAJ&hl=id&authuser=4

Best Journal (Biology Education, Sains and Technology)

Program Studi Pendidikan Biologi, FKIP - Universitas Islam Sumatera Utara
Kampus Induk UISU Jl. Sisingamangaraja XII Teladan, Medan

Creative Commons License