Rancang Bangun Alat Pemberi Makan Ikan Otomatis Berbasis Arduino

Safar Ibrahim Matondang, Ahmad Yanie

Abstract


Ikan lele adalah hewan nokturnal, aktif pada malam hari dan salah satu jenis ikan air tawar yang sanggup hidup dalam jumlah banyak di dalam kolam. Ikan ini memiliki tingkat konversi makan menjadi bobot tubuh yang baik. Namun masih banyak permasalahan yang terjadi di kalangan pembudi daya  tidak teraturnya pemberian makan ikan akibatnya pertumbuhan ikan tidak merata dilihat dari sisi bobotnya. Solusi supaya pemberian makan ikan menjadi teratur maka diperlakukan pembagian waktu selama 24 jam dan letak tempat pemberian makan ikan. Dengan memanfaatkan teknologi elektronika sebuah alat pemberi makan ikan otomatis dapat di buat dengan memanfaatkan RTC (real time clock). RTC dapat digunakan untuk mengatur waktu pemberian makan ikan, RTC dapat bekerja pada tegangan minimum DC 3.3V - DC 5V. Sebuah Arduino Uno digunkan sebagai pengendali sistem kontrol secara keseluruhan. Arduino Uno dapat bekerja pada tegangan minimum 5V-7V DC. Arduino Uno berfungsi sebagai mengolah sinyal input dari sensor proximity dan solar cell. Output dari Arduino Uno adalah motor servo dan buzzer. Sebagai sumber energi untuk alat pemberi makan ikan otomatis maka dipergunakan pembangkit listrik tenaga surya 20 Wp (Watt Peak) dan menyimpan daya ke baterai, terdapat 3 baterai yang diserikan LC 18650 3800 MAh 3,7V. Untuk menstabilkan tegangan dari solar sel dibutuhkan SCC (Solar Charger Controller). Sensor IR Proximity yang berfungsi sebagai mendeteksi ada atau tidak adanya makan ikan, jarak sensor ke makanan ikan sekitar 10 cm. Sensor ini dapat bekerja pada tegangan minimum  3V-5V DC. Motor servo dapat bekerja pada tegangan minimum Torsi stall 8.5kg / cm (4.8V), 10kg / cm (6V), motor  servo berfungsi dapat membuka dan menutup katup makanan ikan.


Keywords


Solar Cell; Baterai; Arduino Uno; Motor Servo; Sensor Proximity

Full Text:

PDF

References


Abdul Kadir 2013, Panduan praktis mempelajari aplikasi mikrokontroler dan pemrogramannya menggunakan Arduino, Penervit ANDI ,Jogyakarta

Bagus Hari Sasongko 2012, Pemrograman Mikrokontroler dengan bahasa C. Penerbit ANDI ,Jogyakarta .

Belajar Robot. 26 January 2016, Spesifikasi dan Pengertian mikrokontroller arduinouno. http://roboticbasics.blogspot.com/2016/01/spesifikasi-dan-pengertian-mikrokontroler-arduino-uno.html

Dickson Kho. 23 Mei 2015, Pengertian buzzer dan cara kerja buzzer. https://teknikelektronika.com/pengertian-piezoelectric-buzzer-cara-kerja-buzzer/

Dickson Kho. 13 oktober 2018, Pengertian Proximity dan jenis jenis sensor Proximity. https://teknikelektronika.com/pengertian-proximity-sensor-sensor-jarak-jenis-jenis-sensor-proximity/

Feri Prayogi Dahlan, Indra Roza, 2021, Rancangan Sistem Rumah Pintar Type 45 Menggunakan Mikrokontroller Atmega 328P Berbasis Aplikasi Android, “ JITEKH (Jurnal Ilmiah Teknologi Harapan ) Vol. 9, no.1 hlm 20-28.

FI Pasaribu, I Roza, 2020, Design of control system expand valve on water heating process air jacket” IOP Conference Series: Materials Science and Engineering. Yogyakarta: Penerbit Andi.

FI Pasaribu, I Roza, Y Efendi, Memanfaatkan Panas Exhaust Sepeda Motor Sebagai Sumber Energi Listrik Memakai Thermoelectric Utilizing Exhaust Heat Of Motorcycle As A Source Of Electric Energy Using Thermoelectric

Faisal Irsan Pasaribu, Indra Roza, Oyi Adi Sutrisno, 2020, Sistem Pengamanan Perlintasan Kereta Api Terhadap Jalur Lalu Lintas Jalan Raya. Journal of Electrical and System Control Engineering

I Made Joni & Budi Raharjo, 2006, Pemrograman C dan implementasinya, penerbit Informatika, Bandung.

Indra Roza, Ahmad Yanie, Agus Almi, Lisa Andriana, 2020, Implementasi Alat Pendeteksi Getaran Bantalan Motor Induksi Pada Pabrik Menggunakan Sensor Piezeoelektrik Berbasis SMS, Jurnal Teknik Elektro RELE (Rekayasa Elektrikal dan Energi ) Vol. 3, No.1 Juli 2020, hlm. 20-23.

J. Silaban, A. A. Nasution, I. Roza, 2020, Pemanfaatan Thermo Electric Generator Dari Konversi Energi Panas Menjadi Listrik Untuk Charger Ponsel - JITEKH (Jurnal Ilmiah Teknologi Harapan)

Malvino, Albert Paul. 2003. Prinsip – prinsip Elektronika, Jilid 1 & 2, Edisi Pertama. Penerbit : Salemba Teknika. Jakarta

Sumber : (SNI : 01- 6484.4 – 2000)http://media.unpad.ac.id/thesis/230110/2009/230110090067_2_7272.pdf

Sungkono Eko Wibowo.1 April 2015, Pengetahuan dasar rtc DS1307. https://proyekarduino.wordpress.com/2015/04/01/pengetahuan-dasar-rtc-ds1307/

Syahban Rangkuti, 2011, Mikrokontroler ATMEL AVR (ISIS Proteus dan CodeVisionAVR) + CD, Penerbit : Informatika, Jakarta


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


JET (Journal of Electrical Technology)

Fakultas Teknik - Universitas Islam Sumatera Utara
Website : https://jurnal.uisu.ac.id/index.php/jet/index
Email : jet_electro@uisu.ac.id

Creative Commons License
JET (Journal of Electrical Technology) is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License