STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMBENTUK KARAKTER DISIPLIN PESERTA DIDIK DI MTs.S DARUSSALAM PARMERAAN KEC. DOLOK

Jam’iatul Qolbiah Rambe

Abstract


MTs.S Darussalam Parmeraan merupakan suatu Lembaga pendidikan yang terletak di Desa Parmeraan kec. Dolok kab. Padang lawas Utara yang pada umumnya terkenal dengan tingkat kedisiplinannya, namun setelah disurvei MTs.S ini juga tidak luput dari beberapa gejala gejala siswa yg masih tidak taat pada peraturan Sekolah. Oleh karena itu peneliti tertarik untuk melakukan penelitian lebih dalam lagi. Permasalahan dalam penelitian ini adalah Bagaimana pelaksanaan strategi Guru PAI dalam membentuk karakter disiplin Peserta didik di MTs.S Darussalam Parmeraan. Apa saja faktor pendukung dan penghambat strategi guru PAI dalam membentuk Karakter disiplin peserta didik di MTs.S Darussalam Parmeraan. Dan Bagaimana sistem pencernaan Strategi Guru PAI dalam membentuk karakter disiplin peserta didik di MTs.S Darussalam Parmeraan. Adapun waktu penelitian ini berlangsung selama tiga bulan, terhitung mulai dari bulan Februari 2023 sampai dengan April 2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bertujuan memberikan gambaran secara sistematis tentang keadaan yang sedang berlangsung pada obyek penelitian yaitu tentang strategi guru pendidikan agama islam dalam membentuk karakter disiplin peserta didik di MTs.S Darussalam Parmeraan. Adapun yang menjadi subjek dalam penelitian ini adalah guru pendidikan agama islam di MTs.S Darussalam Parmeraan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa setelah dilakukannya observasi dan wawancara dapat disimpulkan bahwa strategi guru pendidikan agama islam dalam membentuk karakter disiplin peserta didik di MTs.S Darussalam Parmeraan belum berjalan dengan lancar. Adapun faktor-faktor penghambat kedisiplinan siswa adalah Di sebabkan oleh orang tua, Di sebabkan karena pengaruh dari luar sekolah, Kurangnya keahlian dalam mengelola waktu. Adapun Sistem Perencanaan strategi Guru Pendidikan Agama


Full Text:

PDF

References


Annisatul Mufarokah, “Strategi Belajar Mengajar”, (Yogyakarta: Teras, 2009)

Dharma Kusuma,” Kajian Pendidikan Karakter Teori Dan Praktik Di Sekolah “,(Bandung :PT Remaja Rosda Karya Offset, 2012)

Elly Sukmanasa, “Hubungan Antara Disiplin Belajar Dengan Hasil Belajar Pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial”. Jurnal (Bogor : Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, 2016)

Kamus Bahasa Indonesia Tim Penyusun Kamus Pusat Bahasa, (Jakarta: Balai Pustaka, 2007)

Muhammad Faidur Rahman, “UBUDIYYAH”, (Senin, 29 Maret 2021). 14:09 WIB.

Mulyasa, E. “Pengembangan Dan Implementasi Kurikulum 2013”, (Bandung : Rosda Karya, 2015)

Naniek Kusumawati, Endang Sri Maruti,”Strategi Belajar Mengajar Di Sekolah Dasar”.(Jawa Timur:CV. AE Media Grafika, 2019)

Peraturan Presiden No. 87 Tahun 2017 Tentang “Penguatan Pendidikan Karakter”, Pasal3.

Suyono & Harianto,”Belajar Dan Pembelajaran Teori Dan Konsep Dasar”, (Bandung : Rosda Karya, 2014)

Tim Penyusun Kamus Pusat Bahasa, “Kamus Besar Bahasa Indonesia”, Edisi.3

Zakiyah Drajad, Dkk”Ilmu Pendidikan Islam” (Jakarta: Bumi Aksara , 2012)

Zuhairini, dkk, “Filsafat Pendidikan Islam”, (Jakarta: Bumi Aksara, 2008)


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Taushiah: Jurnal Hukum, Pendidikan dan Kemasyarakatan