PENERAPAN NILAI-NILAI KETELADANAN OLEH GURU SERTA IMPLIKASINYA BAGI PERILAKU SISWA DI SEKOLAH DASAR NEGERI 054874 DESA SELAYANG KECAMATAN SELESAI-LANGKAT

Indra Satia Pohan

Abstract


Penelitian ini bertujuan hendak mengetahui cara dan bentuk serta persepsi siswa terhadap penerapan nilai-nilai keteladanan oleh Guru dan implikasi yang dihasilkan dalam mengubah perilaku siswa di sekolah dasar negeri 054874 desa selayang kecamatan selesai kabupaten langkat.

Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan melalui penelitian lapangan ( Field reseach) yaitu peneliti melakukan penelitian langsung ke lokasi penelitian untuk mendapatkan dan mengumpulkan data yang diperlukan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriftifkualitatif yang merupakan metode yang bertujuan untuk memperoleh informasiyang berkaitan dengan tujuan penelitian yakni tentang nilai-nilai keteladanan oleh Guru, danbagaimana persepsi siswa terhadap nilai-nilai keteladanan yang diterapkan guru di sekolah.

Hasil dan kesimpulan yang peneliti dapatkan di lapangan menyatakan bahwa penerapan nilai-nilai keteladanan yang diterapkan oleh guru ternyata disambut baik oleh para siswa, hanya saja belum seluruh siswa mengamalkannya dan masih terlihat adanya siswa yang suka berbicara kasar, baik kepada guru maupun teman-temanya di sekolah. Ada juga yang masih menunjukkan sikap yang kurang sopan dalam pergaulannya. Seluruh responden yang diwawancarai mengatakan bahwa perilaku negatif siswa tersebut disebabkan bahwa sikap dan perilaku siswa tersebut merupakan kebiasaaan yang mereka dapatkan di lingkungan masyarakat dan keluarga. Yang terbawa-bawa ke sekolah. Mereka menganggap bahwa lingkungan di sekolah sama dengan lingkungan dimasyarakat dan keluarganya.

Solusi yang bisa dilakukan adalah dengan selalu memantau perubahan siswa dari hari kehari, mengadakan kerja sama dengan orang tua siswa agar ikut serta dalam mengawasi perkembangan perilaku dan pergaulan anaknya di lingkungan masyarakat. Guru dan orang tua siswa hendaknya selalu memberikann contoh yang baik dalam kehidupan sehari-hari, guru bertanggung jawab memberikan contok positif dan memantau perkembangan perilaku siswa, sedangkan orang tua bertanggung jawab memberikan contoh positif dan memantau perkembangan anaknya di lingkungan keluarga dan lingkungan masyarakat.

Keywords


Keteladanan; Perilaku; Nilai; Guru; Siswa

Full Text:

PDF

References


Al-Attas, Naquib, Konsep Pendidikan Dalam Islam, Bandung:Mizan, 1984

Al-Ghazali, Abu Hamid, Al-Ihya’ Ulumuddin, terj. Ismail Ya’qub, Semarang:Faizan, 1979

Ali Yusuf,dkk, Al-Qur’an Dan Terjemahnya, Bandung: J-ART, 2004

Al-Qarni‘, Aidh, Tafsir Muyasar jilid, Jakarta: Qisthi Press,2007

Alwi,Hasan, dkk. Kamus Besar Bahasa Indonesia edisi ke 3, Jakarta: Balai Pustaka, 2005

Asari,Hasan, Etika Akademis Dalam Islam, Yogyakarta: Tiara Wacana, 2008

Bahri Djamarah,Syaiful, Strategi Belajar Mengajar, Jakarta: Rienika Cipta, 2002

Budiamin, Amin, dkk, Perkembangan Peserta Didik, Bandung: UPI PRESS,2006

Bungin, Burhan, Penelitian Kualitatif semua aspek,Jakarta: Kencana, 2009

J Moleong, Lexy, Metode Penelitian Kualitaif, Bandung: Remaja Rosda Karya,1991

Kamisah, Kamus Lengkap Bahasa Indonesia, Surabaya: Kartika,1997

Margono, S, Metodologi Penelitian Pendidikan, Jakarta: Rieneka Cipta, 2010

Mr. James Junior, The Oxford American College Dictionary,USA: Oxford University press,2001

Muhajir, Neong, Metode Penelitian Kualitaif, Yogyakarta: Rake Sarasin, 2005

Narbuko,Cholid, dkk, Metodologi Penelitian, Jakarta: Bumi Aksara, 2001

Nurdin, Syafruddin, Guru Profesional dan Implementasi Kurikulum, Jakarta: Ciputat Pers,2003

Roqib, Nurfuadi, Kepribadian Guru. Yogyakarta: Grafindo Litera Media,2009

Subagyo, Joko, Metode Penelitian Dalam teori dan Praktek,Jakarta:Rieneka Cipta,2004

Sugiono, Metode Penelitian Kuantitaif dan Kualitatif, Bandung:Al-Fabeta,2008

Sumadi, Surya subrata, Beberapa Aspek Dasar Kependidikan, Jakarta: Bina Aksara, 1983

Sunarto dan Hartono, Perkembangan Peserta Didik. Jakarta: Rineka Cipta,2006

Suparlan, Guru Sebagai Profesi, Yogyakarta: Hikayat Publishing, 2006

Syah, Muhibbin, Psikologi Belajar, Jakarta: PT Raja Grafindo Persada, 2009


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.