PEMBERIAN INSENTIF DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KARYAWAN DI PT. LANGKAT NUSANTARA KEPONG KEBUN MARYKE KECAMATAN KUTAMBARU KABUPATEN LANGKAT

Ulen Bangun

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1). Sistem pemberian insentif dalam meningkatkan produktivitas karyawan di PT. LNK Kebun Marike , 2). Tinjauan ekonomi Islam terhadap Sistem pemberian insentif dalam meningkatkan produktivitas karyawan di PT. LNK Kebun Marike.  Secara metodologi penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan berupaya mencari, menganalisis dan membuat interpretasi data yang dijumpai dalam menyebaran angket, studi dokumen, wawancara.

Temuan penelitian ini ada dua, yaitu: pertama, dilihat dari sistem pemberian insentif yang diterapkan pada PT. LNK Kebun Marike adalah sebagai berikut: a). Jumlah insentif  yang tetapkan  PT. LNK Kebun Marike, yang besarnya minimal 2 kali cukup memadai bagi memenuhi kebutuhan pokok dan kebutuhan lainnya bagi karyawan, b). Waktu pembayaran insentif ditetapkan setahun sekali, dan c). secara umum sistem pemberian insentif berdampak positif terhadap peningkatan produktivitas karyawan di PT. LNK Kebun Marike. Sedangkan ditinjau dari perspektif ekonomi Islam, sistem pemberian insentif kepada karyawan di PT. LNK Kebun Marike telah memenuhi azas keadilan menurut Islam, dimana karyawan dengan kinerja dan produktivitas yang tinggi memiliki kelebihan penghasilan dibanding karyawan lainnya.

Adapun  saran-saran penelitian ini sebagai berikut: a). Perlu adanya pembagian kerja yang jelas agar para karyawan dapat mengetahui secara pasti mengenai tugas dan tanggung jawabnya dan kepastian insentif  yang akan diperoleh sesuai dengan prestasi kerjanya, b). Pemberian insentif kepada karyawan seharusnya disesuaikan dengan beban kerja dan tanggungjawab pada masing-masing bagian/divisi, agar salah satu pihak tidak ada yang merasa dirugika, dan c). Perlu adanya  keterbukaan antara pihak perusahaan dengan para karyawan terkait besaran insentif dan jadwal pembayarannya.


Keywords


Pemberian insentif; produktivitas karyawan

Full Text:

PDF

References


Azzam, Abdul Aziz Muhammad, Fiqh Muamalah Sistem Transaksi Dalam Fiqh Islam, Jakarta: Amzah, 2010.

Bogdan, R.B. Partcipant Observation in Organization Setting Syracus, (New York: Allyn and Bacon Inc, 1972.

Creswell, J.W., Qualitatif Inquiry and Research Design, California: Sage Publications Inc., 2001.

Departemen Agama RI, Al-Qur’an dan Terjemahnya, Bandung: Diponegoro, 2010.

Handoko, Hani, Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia, Yogyakarta: Badan Penerbit Fakultas Ekonomi, 2001.

Hindri, Ekonomi Dalam Persfektif Hadits Nabi, Jakarta: Kencana, 2015.

Machrany, A.A., Motivasi dan Disiplin Kerja: Seri Produktivitas dan Karyawan Indonesia, Jakarta: LSUP, 2001.

Malayu, Manajemen Sumber Daya Manusia (Edisi Revisi), Jakarta : PT Bumi Aksara, 2001.

Mangkunegara, Prabu, Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan, Bandung: RemajaRosda Karya, 2002.

Martoyo, Susilo, Manajemen Sumber Daya Manusia, Yogyakarta: BPFE, 2000.

Muchdarsyah, Sinungan, Produktivitas: Apa dan Bagaimana, Jakarta: Bumi Aksara, 2009.

Mulyadi, Sistem Perencanaan dan Pengendalian Manajemen, Jakarta: Salemba Empat, 2007.

Nitisemito, Alex S., Manajemen Personalia, Jakarta: Ghalia Indonesia, 2005.

Pangabean, Mutiara Sibarani Pangabean, Manajemen Sumber Daya Manusia, Bagor Selatan: Ghalia Indonesia, 2004.

Ravianto, J., Produktivitas dan Manusia Indonesia, Jakarta: Lembaga SIUP, 2012.

Siagian, Sondang P., Organisasi Kepemimpinan dan Perilaku, Jakarta: CV.Haji Masagung, 2013.

Sabiq, Sayyid, Fiqh al-sunnah, Beriut: Dar al-fikr, 2006.

Sedarmayanti, Sumber Daya Manusia dan Produktivitas Kerja, Bandung: Mandar Maju, 2001.

Siswanto, H.B., Manajemen Tenaga Kerja Indonesia, Jakarta: Bumi Aksara, 2005.

Suharsaputra, Uhar, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan Tindakan, Bandung: Refika Aditama, 2012.

Sukmadinata, Nana Saodih, Metode Penelitian Pendidikan, Bandung: Remaja Rosdakarya, 2006.

Sutrisno, Edy,Manajemen Sumber Daya Manusia, Jakarta: Kencana, 2009.

Suwanto dan Donni Juni Priansa, Manajemen SDM dalam Organisasi Publik dan Bisnis, Bandung: AlFabeta, 2011.

Yuniarsi, Tjutju dan Suwatno, Manajemen Sumber Daya Manusia, Bandung: Remaja Rosdakarya, 2008.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.