Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Melalui Pembelajaran ADI dengan Reward and Punishment Ditinjau dari Multiple Intelligences

Shopi Aulia, Mujib Mujib, Dona Dinda Pratiwi, Mardiyah Mardiyah

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan rata-rata kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik yang memperoleh pembelajaran ADI dengan reward and punishment dengan peserta didik yang memperoleh pembelajaran ekspositori; mengetahui apakah terdapat perbedaan rata-rata kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik yang memiliki kecerdasan verbal-linguistik, kecerdasan logistik-matematis dan kecerdasan interpersonal: dan mengetahui apakah terdapat interaksi antara model pembelajaran ADI dengan reward and punishment dengan kecerdasan majemuk terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis . Jenis penelitian kuantitatif dengan desain quasi eksperimen .Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII MTs PSM Buay Bahuga. Sampel yang digunakan yaitu kelas VIII C sebagai kelas kontrol dengan pembelajaran ekspositori dan kelas VIII A sebagai kelas eksperimen dengan pembelajaran ADI dengan reward and punishment. Teknik pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling . Data diperoleh melalui pemberian angket kecerdasan majemuk dan tes kemampuan berpikir kreatif. Teknik analisis data menggunakan analisis variansi (ANOVA) dua jalur sel tak sama. Hasil penelitian yaitu terdapat pengaruh model pembelajaran ADI dengan reward dan punishmentkemampuan berpikir kreatif matematis: tidak terdapat pengaruh kecerdasan verbal-linguistik, kecerdasan logistik-matematis dan kecerdasan interpersonal terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis: dan tidak terdapat interaksi model pembelajaran ADI dengan reward and punishment dengan kecerdasan majemuk terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis .


Keywords


Berpikir Kreatif Matematis; ADI; Reward and Punishment; Multiple Intelligences

References


Arfiany, N., Ramlawati, & Yunus, S. R. (2021). Pengaruh Model Pembelajaran Argument-Driven Inquiry (ADI) Terhadap Peningkatan Keterampilan Argumentasi dan Hasil Belajar IPA. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Sains Indonesia (JPPSI), 4(1), 24–34. https://doi.org/https://doi.org/10.23887/jppsi.v4i1.31575

Faturohman, I., & Afriansyah, E. A. (2020). Peningkatan Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa melalui Creative Problem Solving. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 9(1), 107–118. https://doi.org/https://dx.doi.org/10.31980/mosharafa.v9i1.562

Gais, Z., & Afriansyah, E. A. (2017). Analisis kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal high order thinking ditinjau dari kemampuan awal matematis siswa. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 6(2), 255–266. https://doi.org/https://dx.doi.org/10.31980/mosharafa.v6i2.313

Hidayat, W. (2017). Adversity quotient dan penalaran kreatif matematis siswa sma dalam pembelajaran argument driven inquiry pada materi turunan fungsi. KALAMATIKA: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(1), 15–28. https://doi.org/https://doi.org/10.22236/KALAMATIKA.vol2no1.2017pp15-28

Indria, A. (2020). Multiple intelligence. Jurnal Kajian Dan Pengembangan Umat, 3(1). https://doi.org/https://doi.org/10.31869/jkpu.v3i1.1968

Kirom, S. (2019). Peningkatan kemampuan menulis artikel ilmiah melalui strategi pembelajaran berbasis kecerdasan verbal linguistik. Silampari Bisa: Jurnal Penelitian Pendidikan Bahasa Indonesia, Daerah, Dan Asing, 2(2), 204–226. https://doi.org/https://dx.doi.org/10.31540/silamparibisa.v2i2.616

Maemanah, A., & Winarso, W. (2019). Pengaruh Kecerdasan Logika Matematika Terhadap Disposisi Matematis Siswa. JRPM (Jurnal Review Pembelajaran Matematika), 4(1), 48–57. https://doi.org/https://doi.org/10.15642/jrpm.2019.4.1.48-57

Maitrianti, C. (2021). Hubungan antara kecerdasan intrapersonal dengan kecerdasan emosional. Jurnal MUDARRISUNA: Media Kajian Pendidikan Agama Islam, 11(2), 291–305. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.22373/jm.v11i2.8709

Manurung, I. F. U., Mailani, E., & Simanuhuruk, A. (2020). Penerapan model pembelajaran argument driven inquiry berbantuan virtual laboratory untuk meningkatkan kemampuan literasi sains mahasiswa PGSD. Js (Jurnal Sekolah), 4(4), 26–32. https://doi.org/https://dx.doi.org/10.24114/js.v4i4.20607

Nurrohmatulloh, A. F., & Mulyawati, I. (2022). pengaruh pemberian reward and punishment terhadap motivasi dan prestasi belajar matematika siswa sekolah dasar. Jurnal Basicedu, 6(5), 8441–8449. https://doi.org/https://dx.doi.org/10.31004/basicedu.v6i5.3838

Prasetyo, A. H., Prasetyo, S. A., & Agustini, F. (2019). Analisis Dampak Pemberian Reward dan Punishment dalam Proses Pembelajaran Matematika. Jurnal Pedagogi Dan Pembelajaran, 2(3), 402–409. https://doi.org/https://dx.doi.org/10.23887/jp2.v2i3.19332

Rahayu, E. L., Akbar, P., & Afrilianto, M. (2019). Pengaruh metode mind mapping terhadap strategi thinking aloud pair problem solving terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis. Journal on Education, 1(2), 271–278.

Ramadhani, S., Ellianti, E., & Zubaidah, T. (2023). Kemampuan Literasi Matematika Siswa ditinjau dari Multiple Intelligences di MTsN 1 Banda Aceh. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Matematika, 8(1). http://jim.unsyiah.ac.id/pendidikan-matematika/

Rasnawati, A., Rahmawati, W., Akbar, P., & Putra, H. D. (2019). Analisis kemampuan berfikir kreatif matematis siswa SMK pada materi sistem persamaan linier dua variabel (SPLDV) di kota Cimahi. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 3(1), 164–177.

Sa’adah, N., Suherman, S., Mujib, M., Mardiyah, M., & Komarudin, K. (2021). Model Pembelajaran ISSETCM2: Pengaruhnya Terhadap Penalaran Matematis dan Multiple Intelligences Siswa. Laplace: Jurnal Pendidikan Matematika, 4(2), 142–157. https://doi.org/https://dx.doi.org/10.31537/laplace.v4i2.549

Soeviatulfitri, S., & Kashardi, K. (2020). Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa melalui Model Problem Based Learning (PBL) dan Model Pembelajaran Osborn di SMP. Jurnal Pendidikan Matematika Raflesia, 5(3), 35–43.

Susilawati, S., Pujiastuti, H., & Sukirwan, S. (2020). Analisis kemampuan berpikir kreatif matematis ditinjau dari self-concept matematis siswa. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 4(2), 512–525. https://doi.org/https://dx.doi.org/10.37058/jp3m.v6i2.2066

Toheri, T., Winarso, W., & Haqq, A. A. (2019). Three Parts of 21 Century Skills: Creative, Critical, and Communication Mathematics through Academic-constructive Controversy. Checker Similarity or Originality Universal Journal of Educational Research, 7(11), 1–16. https://doi.org/https://dx.doi.org/10.13189/ujer.2019.071109

Ulinnuha, R., & Rochmad, R. (2021). Creative Thinking Ability With Open-Ended Problems Based on Self-Efficacy in Gnomio Blended Learning. Unnes Journal of Mathematics Education Research, 10(A), 20–25.

Utami, R. W., Endaryono, B. T., & Tjipto Djuhartono. (2020). Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa Melalui Pendekatan Open-Ended. Faktor: Jurnal Ilmiah Kependidikan, 7(1), 43–48. https://doi.org/https://dx.doi.org/10.15408/ajme.v1i2.14071




DOI: https://doi.org/10.30743/mes.v9i1.8032

Refbacks

  • There are currently no refbacks.