MIKORIZA DAN PUPUK KANDANG SAPI MENINGKATKAN PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI KACANG TANAH (Arachis hypogaea L.) PADA TANAH ULTISOL SIMALINGKAR

Parlindungan Lumbanraja, Bangun Tampubolon, Samse Pandingan, Leni Leni, M. Telaumbanua

Abstract


Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan Fakultas Pertanian Universitas HKBP Nommensen Medan yang berada di Desa Simalingkar B, Kecamatan Medan Tuntungan. Lahan penelitian berada pada ketinggian sekitar 33 m di atas permukaan laut (dpl), keasaman tanah (pH) antara 5,5 – 6,5 dan jenis tanah ultisol, tekstur tanah pasir berlempung. Pelaksanaan penelitian dilaksanakan pada bulan November 2021 sampai bulan Januari 2022.

Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial yang terdiri dari dua faktor perlakuan, yaitu: Perlakuan konsentrasi pupuk hayati mikoriza (M) terdiri dari empat taraf perlakuan yaitu: M0: 0 g/petak (kontrol), M1: 60 g/ petak. M2: 120 g/ petak (dosis anjuran Menurut Hartanti, 2013), M3: 180 g/ petak.  Pemberian dosis pupuk kandang sapi (S) terdiri dari empat taraf perlakuan, yaitu: S0: 0 kg/ha setara dengan 0 kg/ petak (kontrol)  S1: 1,5 kg/petak setara dengan 10 ton/ha S2: 3 kg /petak setara dengan 20 ton/ha (dosis anjuran sapi, S3: 4,5 kg/petak setara dengan 30 ton/ ha. 

Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian aplikasi mikoriza setara dengan 1,2 t/ha dapat memberi manfaat meningkatkan hasil biji kacang tanah dengan nyata. Aplikasi pupuk kendang pada berbagai taraf yang diuji tidak berpengaruh nyata terhadap parameter yang diamati. Tidak ada pengaruh nyata konbinasi perlakuan mikoriza dan pupuk kendang pada berbagai taraf yang diujikan.


Keywords


Mikoriza; Pupuk Kandang Sapi; Kacang Tanah

Full Text:

PDF

References


Arsana, IGK. D. 2007. Peningkatan Produksi Kacang-kacangan dan Umbi-umbian Mendukung Kemandirian Pangan. Pengkajian Shuttle Breeding Kacang Tanah di Lahan Kering Beriklim Kering Dataran Rendah Gerokgak-Buleleng. Balai Pengkajian Teknologi Pertanian, Bali. Hal 200-2004.

Fitriatin, B. N., A. Yuniarti., T. Turmuktini., dan F. K. Ruswandi. 2014. The Effect of Phosphate Solubilizing Microbe Producing Growth Regulators on Soil Phosphate, Growth and Yield of Maize and Fertilizer Efficiency on Ultisol. Eurasian J. of Soil Sci. Indonesia. Hal:101-107.

Hartanti, I. (2013). Pengaruh Pemberian Pupuk Hayati Mikoriza dan Rock Phosphate Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Jagung Manis (Zea mays saccharta Sturt). Skripsi. Fakultas Pertanian, Universitas Riau. Pekanbaru, Riau.

Indrasti, NS. 2002. Pedoman Pengolahan Kacang Tanah. Dirjen Bina Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian Jakarta. Diakses dari http:202.43.189.41/web/pustaka/teknologi%20proses/Pedoman%20Pengolahan%20Tanah.pdf

Junaidin, W. dan Y. Wahyu. 2011. Ujidaya Hasil Galur Galur Kacang Tanah Tahan Penyakit Bercak Daun Makalah Seminar. Departemen Agronomi dan Hortikultura. Institut Pertanian Bogor. Media University Press. Yogyakarta.

Kanisius, A.A., 1989, Kacang Tanah, Penerbit Kanisius, Yogyakarta

Lumbanraja, P. dan E. M. Harahap. 2015. Perbaikan kapasitas pegang air dan kapasita tukar kation tanah berpasir dengan aplikasi pupuk kandang pada ultisol simalingkar. Jurnal Pertanian Tropik. Vol 2 (1): 53-67

Malau, S. 2005. Perancangan Percobaan. Fakultas Pertanian. Universitas HKBP Nommensen Medan.

Nurmala, P. 2014. Penjarangan Cendawan Mikoriza Arbuskula Indigeous dari Lahan Penanaman Jagung dan Kacang Kedelai. Jurnal Agro, 1 50-60

Suprapto. 2006. Bertanam Kacang Tanah. Kanisius, Jakarta.

Zulaikha dan Gunawan, 2006. Serapan Fospat Dan Respon Fisiologis Tanaman Cabai Merah Cultivar Hot Beauty Terhadap Mikoriza Dan Pupuk Fospat Pada Tanah Ultisol. Bioscientiae Volume 3, Nomor 2, Juli 2006. Halaman 83-92.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.